Selain Bersilaturahmi,Kapolres Ende Dan Ketua Bhayangkari Juga Ajak Purnawirawan Dan Warakawuri Kawal Pemilu Damai
Ende suaranusabunga.com- Sebagai Kapolres Ende yang baru AKBP I Gede Ngurah Joni Mahardika SH Sik.MH dan Ketua Bhayangkari Ny Dhana Ngurah Joni menggelar Pertemuan dan Tatap muka bersama Purnawirawan Dan Warakawuri Polres Ende Kamis 12/10/2023 di Aula Bhayangkara.
Pertemuan tersebut kata Kapolres Ende AKBP I Gede Ngurah Joni M.SH.Sik.MH karena dirinya ingin mendengar masukan dari para Purnawirawan (Senior) terkait situasi Kamtibmas di Kabupaten Ende.
Purnawirawan dan Warakawuri adalah bagian dari Keluarga besar Polri khususnya Polres Ende sehingga sebagai Pimpinan di Polres Ende Kami juga harus memperhatikan mereka membantu dan mensupport mereka.
“Ada Puluhan Purnawirawan yang terdata di Polres Ende dan yang hadir sekitar 40 orang lebih sehingga dengan tatap muka ini mereka tidak merasa bahwa tidak di perhatikan serta mendengar masukan dari para Senior”Ungkap Kapolres AKBP I Gede Ngurah Joni Mahardika.
Dirinya mencontohkan Para Purnawirawan mengusulkan agar Para Bhabinkamtibmas lebih proaktif berkomunikasi dengan Masyarakat dan mereka juga bersedia membantu menyelesaikan persoalan di Masyarakat bersama dengan Tokoh-tokoh Masyarakat yang bisa diselesaikan secara persuasif kecuali ada tindak pidana yang harus di Tindak dan harus di lakukan Penegakan Hukum.
Lebih lanjut AKBP I Gede Ngurah Joni M mengatakan selain silaturahmi dirinya bersama Ketua Bhayangkari juga memberikan tali Asih dan mendatangi mereka yang tidak hadir.
“Saya dan Ketua Bhayangkari juga mendatangi Purnawirawan yang tidak hadir memberikan Motivasi agar mereka tetap semangat dan ternyata ada yang sakit bahkan ada juga yang sudah Stroke “ungkap AKBP I Gede Ngurah Joni M.
Kegiatan tatap muka dan pemberian tali Asih tersebut juga bertepatan dengan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ( HKGB).
Karena mereka sudah pensiun maka mereka juga punya hak untuk dipilih dan memilih pada Pemilu Nanti sehingga kami meminta agar mereka mengajak Masyarakat menjaga Pemilu yang Damai, perbedaan pilihan tidak menjadi perpecahan dalam Masyarakat.
Sementara Ketua Bhayangkari Cabang Ende Ny Dhana Ngurah Joni menyampaikan Ucapan Terimakasih atas kehadiran Purnawirawan dan Warakawuri.
Tatap muka dilakukan agar bisa saling bertukar pikiran, mendengar masukan dari senior dan meminta dukungan dan restu dalam pelaksanaan tugas di Polres Ende.(Dedi)